Usia muda seperti mahasiswa atau first jobber bukan berarti tidak bisa memiliki investasi. Banyak kok, produk keuangan yang cocok buat usia tersebut. Toh, semakin muda dalam memulai investasi, semakin besar goals yang bisa diraih.
Menabung adalah salah satu cara untuk meraih goals yang ingin dicapai waktu dekat. Menabung berarti menyisihkan sebagian penghasilan untuk digunakan dalam jangka waktu kurang dari satu tahun. Memang sedikit berbeda dengan investasi yang memiliki waktu lebih lama. Tujuan investasi sendiri adalah untuk mengharapkan kenaikan jumlah aset dalam jangka panjang.
Yang harus dipahami adalah investasi memiliki resiko terjadinya penurunan aset dalam waktu pendek.
Kalau mau sedikit mencari informasi, banyak kok pilihan tabungan berjangka yang bisa digunakan untuk menabung. Selain meminimalkan resiko penurunan nilai aset, dengan menabung kita bisa lebih disiplin dalam mengelola keuangan. Salah satunya adalah Tahapan Berjangka SiMuda (Tahaka SiMuda) dari BCA. Hanya dengan menyisihkan 100 ribu (kelipatan 50 ribu) per bulan kita bisa mulai membuat tabungan berjangka.
Mumpung ya, masih belum banyak tanggunan, banyak-banyakin deh nabung. Selain mendisiplinkan diri mengelola keuangan, kelebihan lain dari tabungan berjangka ini adalah kita nggak mudah tergoda untuk membelanjakan uang karena kita tidak dapat melakukan penarikan tabungan selama jangka waktu menabung.
Selain itu, Tahaka SiMuda ini bisa debet otomatis dari rekening sumber dana. Dan kita boleh punya lebih dari satu rekening Tahaka SiMuda. Jangka waktunya mulai dari 12 bulan hingga 240 bulan. Bisa juga autodebet setoran bulanan dari rekening TabunganKu.
Pokoknya, Tahaka SiMuda ini cocok banget buat kalian yang berusia 18-30 tahun. Udah gitu dilengkapi sama asuransi jiwa selama periode menabung. Uang pertanggungan sebesar setoran rutin yang belum disetorkan. Jadi makin tenang, deh. Keuntungan lain dari Tahaka SiMuda ini suku bunganya lumayan tinggi, bebas biaya admin dan bebas biaya tambah dana.
Btw, Tahaka SiMuda ini memang diperuntukan bagi generasi muda yang memiliki banyak keinginan. BCA memang concern dengan kebutuhan nasabah yang berbeda-beda tiap fase kehidupannya. Toh, kalau anak muda terbiasa menabung sejak dini, secara rutin keinginannya pasti terwujud.
Dengan memiliki Tahaka SiMuda kita bisa merencanakan keinginan yang ingin kita wujudkan. Misalnya buat ngumpulin biaya pernikahan atau DP rumah. Yakan?
BCA Luncurkan Mobil Layanan ke Sekolah “SimPel Bank Goes to School”
Beberapa waktu lalu, dalam acara OJKFineEXPO & Sundown Run 2018 BCA meluncurkan mobil layanan ke sekolah. Menurut saya sih, layanan BCA sekarang makin keren. Jujur, saya sudah jadi nasabah BCA selama kurang lebih lima belas tahun.
Dari dulu sampai sekarang selalu puas dengan segala layanan yang diberikan BCA. Boleh dibilang BCA selalu terdepan dalam melayani nasabah. Segala printilan-printilan kecil yang dibutuhkan nasabah selalu direspon BCA.
Ya, sebagai nasabah saya makin merasa nyaman ketika harus bertransaksi dengan BCA. Saya setuju banget dengan ungkapan Pak Armand Hartono selaku Wakil Presiden Direktur BCA yang mengatakan bahwa BCA sebagai bank turut mendorong peningkatan literasi keuangan. Toh, mengedukasi masyarakat untuk terus belajar tenang dunia keuangan lewat berbagai program yang diinisiasi OJK merupakan kegiatan positif.
Selain membantu masyarakat menjadi lebih cerdas, tentu saja membantu mereka untuk lebih peduli dengan masa depan melalui aktivitas menabung. Yang pada intinya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat itu sendiri. Iya, nggak?
Pas di acara FinEXPO kemarin, saya merasa harus terus belajar tentang literasi keuangan. Sebagai nasabah, saya makin puas lagi karena di acara tersebut, BCA raih penghargaan Perlindungan Konsumen di Sektor Jasa Keuangan Tahun 2018. BCA dinilai sebagai salah satu Pelaku Usaha Jasa Keuangan (PUJK) Ter-Kooperatif dalam upaya perlindungan konsumen.
So gimana, sudah siap menabung abis gajian bulan ini?