Tips Cari Baju Branded Murah di FO Mangga Dua Square

0 Shares
0
0
0

“Kuy! Cari baju branded murah di FO buat liburan.” Mungkin kalau ada ajakan seperti ini, ingatan kita langsung mengarah ke deretan FO ternama di jalan-jalan utama kota Bandung. Nggak salah, Bandung emang surganya Factory Outlet alias FO buat cari baju branded. Hampir semua jalan-jalan utama di kota ini memiliki FO atau toko baju khas distro. Entah sekadar buat outfit harian atau outfit buat liburan. Emang nggak ada apa, ya, FO di Jakarta yang menyediakan baju branded murah dan terjangkau? Jawabannya: ADA BANGET! Yes, baju branded murah FO berkualitas dengan harga terjangkau ada di Mangga Dua Square.

baca juga Traveling Hemat ke Jepang

Btw, sebelum memutuskan untuk membeli outfit dari FO, ada baiknya cari tau dulu FO yang menyediakan baju-baju murah dengan harga terjangkau, terus jangan lupa simak dulu beberapa tips dalam memilih baju branded murah berikut ini.

Pertama, buatlah daftar baju branded murah yang ingin dibeli.

Tujuannya apa? Yes, supaya kita nggak boros dan nggak beli karena lapar mata. Belilah baju sesuai yang dibutuhkan. Nggak harus nunggu ada diskon baru beli baju, kalau memang butuh segera cari baju yang diperlukan. Syukur-syukur beli pas ada diskon, bisa untung dan hemat dua kali.

Kedua, cek dan ricek isi lemari baju sebelum membeli baju branded murah

Sebelum berangkat hunting baju, ada baiknya cek baju-baju di dalam lemari. Fungsinya apa? Supaya kita tau jenis baju apa yang kita butuhkan. Sudah ada belum di dalam lemari kita? Siapa tau ada beberapa jenis baju yang memiliki warna dan fungsi sama dengan yang kita butuhkan. Atau barangkali fungsinya sama tetapi jarang dipakai. Dengan melakukan cek dan ricek seperti ini, kita jadi tau kebutuhan baju apa aja yang ingin dibeli.

Ketiga, buatlah anggaran untuk belanja baju branded murah

Ini poin paling penting, jangan sampai kita beli baju branded murah tapi nggak pernah menyiapkan anggarannya. Saat akhir bulan atau pas gajian, sisihkan sejumlah uang yang memang akan digunakan untuk belanja baju. Fungsinya untuk menghindari boros dan ‘feeling guilty’ saat belanja. Selain itu, merencanakan pengeluaran untuk belanja baju itu sangat dibutuhkan, lho, untuk berhemat. Karena selain membatasi kita dari laper mata, budgeting juga bisa memengaruhi pengeluaran kita selama sebulan ke depan.

Keempat, beli baju branded murah yang sesuai karakter dan bisa digunakan untuk sehari-hari

Buat sebagian orang termasuk saya, belanja baju branded murah sangatlah menyenangkan. Apalagi buat wanita yang emang doyan gonta-ganti baju. Nggak salah, kok, tapi ada baiknya kalau belanja baju branded murah, pilihlah yang sesuai karakter dan bisa dipakai untuk keseharian. Biasanya, saat laper mata kita sibuk berpikir untuk memilih pakaian yang “harus beda” dari keseharian kita. Memang, sih, ini akan membuat penampilan kita beda dan bisa jadi bakal dipuji banyak orang.

Tapi yakin, deh, ketika kita beli baju yang nggak sesuai dengan karakter dan keseharian, kita bakalan enggan memakainya kembali. Misalnya, kalau sehari-hari kita biasa pakai kaos polos dan denim, terus tiba-tiba kita beli baju kaftan dengan jilbab penuh belitan, pasti bakal jarang dipakai nantinya. Ada baiknya belanja baju branded murah yang nggak ‘melenceng’ dari keseharian kita supaya bisa sering dipakai di hari-hari biasa.

Kelima, ‘Research’ dulu Factory Outlet yang menyediakan baju-baju branded murah berkualitas

Poin penting kelima adalah riset dulu FO-FO yang bakal kita kunjungi. Hari gini, kalau cuma beli baju, rasanya nggak harus jauh-jauh sampai ke Bandung. Sederet Factory Outlet di Jakarta banyak yang menyediakan baju-baju berkualitas dan tentunya dengan harga terjangkau.

Tujuh Factory Outlet yang menyediakan baju branded murah di Mangga Dua Square

Belum lama ini, saya jalan-jalan ke sekitar Mangga Dua Square dan nemuin deretan FO keren yang menyediakan baju branded dan tentunya dengan harga terjangkau. Setelah hampir seharian ngubek, ada tujuh FO di bawah ini yang recomended banget buat cari baju branded murah buat liburan atau buat outfit harian.

Factory Outlet Premier Sediakan Koleksi Baju Branded Murah Lengkap

Dari sederet Factory Outlet di Mangga Dua Square yang saya temuin, FO ini adalah favorit saya. Baju brandednya lumayan lengkap dengan edisi khusus dan terbatas. Jadinya nggak pasaran. Lokasi FO-nya ada di lantai B1, pas banget di sebelah eskalator. Yang saya suka dari FO ini adalah ruangannya yang lumayan luas, jadi lebih leluasa dan bebas buat milih-milih baju baju branded murah.

Koleksinya mulai dari outfit harian sampai outfit liburan. Mau pilih outfit buat liburan musim panas atau musim dingin juga ada. Banyak banget pokok’e. Sangat recommended kalau mau cari baju buat liburan musim dingin di negara empat musim. Mulai dari coat, kupluk, slayer, sarung tangan sampai kopernya tersedia di sini. Harga dan kualitasnya juga dijamin.

Saya nggak nyangka ternyata banyak pembeli baju branded di FO ini yang berasal dari negara lain. Terutama orang-orang Arab. Sewaktu ngubek-ubek FO ini, ternyata koleksinya nggak cuma buat orang lokal. Cocok banget buat kalian yang ingin beli baju dengan ukuran besar. Buat yang pengin jadi member dapat special diskon 10 persen. Silakan cek instagramnya di sini.

DSE Factory Outlet

Factory Outlet selanjutnya adalah DSE Factory Outlet. Lokasinya berada satu lantai di atas Factory Outlet Premier. Di sini menyediakan baju-baju bermerek untuk kalian yang berbadan besar. Mulai dari jeans, t-shirt, celana pendek, sampai sweater ada. Lokasinya memang lebih kecil ketimbang Factory Outlet Premier. Tapi koleksinya lumayan lengkap. Saat berkunjung ke FO ini, saya perhatikan banyak pembeli yang berasal dari wisatawan Timur Tengah. Berhubung waktunya mepet, saya hanya sempat eksplor beberapa koleksi favorit FO ini.

Raja Factory Outlet

Buat cowok yang kesulitan untuk mencari baju-baju branded murah, Raja FO ini cocok banget. Desain baju-bajunya cukup variatif dengan harga terjangkau. Kalau mau tau koleksi lengkapnya bisa dicek melalui akun Instagramnya di sini.

Amira Factory Outlet

Baju-baju branded untuk anak dengan kualitas bagus dan harga terjangkau tersedia di Amira Factory Outlet ini. Lokasi AMIRA Factory Outlet ada di lantai LG Mall Mangga Dua Square, Jakarta. Amira FO nggak cuma menyediakan koleksi anak-anak tetapi juga untuk kalangan milenial dengan gaya kasual.

Chois Factory Outlet

Chois FO ini ada di lantai basement satu Mangga Dua Square. Tepat di depan Carrefour. Kalau lagi ada SALE, harganya bisa mulai dari Rp.5.000 sampai dengan Rp.35.000. Murah banget, kan? Kalau penasaran sama special sale-nya bisa dicek langsung kea kun Instagramnya di sini.

Publicity Factory Outlet

Kalau FO yang satu ini lokasinya berada di lantai LG, Hall B, belakang J-co. Harganya mulai dari Rp. 75.000. Baju anak-anak juga tersedia di sini dengan harga terjangkau. Info lengkapnya bisa dicek di akun Instagramnya di sini.

Fifth Avenue Outlet

Buat wanita muda dan mamah-mamah muda yang aktif berkarier di kantor dan ingin tampil stylish, Fifth Avenue adalah FO yang pas buat kalian. Baju-baju kantor branded dengan harga terjangkau tersedia di sini dengan beragam pilihan. Cek akunya di sini, ya!

Super Bazar

Terakhir adalah Super Bazar Factory Outlet. FO ini menyediakan baju-baju wanita bermerek dengan harga terjangkau. Koleksinya lumayan lengkap, dari gaya yang feminim hingga kasual ada. Info lengkapnya bisa dicek langsung di sini.

Nah, gimana? Udah nggak bingung lagi kan buat nyari baju branded murah? So, mau cari baju buat kerja, liburan atau sekadar santuy aja di rumah, cuss langsung ke Mangga Dua Square, ya! Nyari baju dengan harga terjangkau nggak harus jauh-jauh sampai ke Bandung. Cukup di Mangga Dua Square, Jakarta. sekadar info aja, sih, Mangga Dua Square ini merupakan pusat perbelanjaan yang memiliki konsep trade mall sejak tahun 2005.

Buat kalian yang ingin belanja dari luar Jakarta, nggak usah khawatir. Di sekitar kawasan Mangga Dua Square banyak berdiri hotel bintang empat dengan okupansi seribu kamar. Mulai dari Novotel, Amaris, Ibis, dan Neo, semua ada di sini. Belum lagi apartemen yang bertebaran di sekitar kawasan ini.

 

 

0 Shares
4 comments
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like