Penting! Inilah Tips Menjadi Ibu Hebat

0 Shares
0
0
0

Kamu sebagai wanita, biasanya tidak lama setelah menikah tentu akan memiliki anak dan menjadi seorang ibu. Namun, perlu diketahui, bahwa menjadi seorang ibu tidaklah mudah. Untuk itu, penting sekali mengetahui tips menjadi ibu hebat agar bisa menjadi contoh dan panutan yang baik terutama bagi anak.

Tips menjadi Ibu Hebat

dokter spesialis kandungan
Dokter Indra Anwar, Sp. O.G. sudah berpengalaman puluhan tahun

Mungkin sebagian orang berpikir, bahwa menjadi seorang ibu cukup mudah. Kamu sebagai calon ibu hanya perlu mengikuti insting dasar sebagai seorang wanita yang katanya sudah ada di dalam dirinya sejak lahir.

Perlu diketahui, pernyataan tersebut tidak sepenuhnya benar. Karena menjadi ibu yang baik membutuhkan usaha yang dibangun oleh lingkungan pendukung untuk si calon ibu. Itulah mengapa banyak sekali sharing ilmu menjadi seorang ibu. Contohnya saja Kulwapp Dokter Indra NC Anwar, Sp.OG yang membahas tentang persiapan kehamilan.

Untuk mempersiapkan kehamilan ini, bukan hanya ibu hebat berusaha. Namun, peran seorang suami yang nantinya akan menjadi ayah juga perlu dipertimbangkan. Misalnya saja dalam membantu sang istri mempersiapkan kesehatan jiwa dan raga sebelum hamil. Suami juga harus terus memberikan dukungan untuk merawat anak bersama-sama.

Untuk itulah penting sekali tahu tips menjadi ibu hebat agar proses persiapan kehamilan sampai dengan membesarkan anak berjalan dengan optimal. Berikut ini beberapa tips menjadi ibu hebat yang bisa kamu ikuti:

Konsultasi ke Dokter Kandungan

Tips menjadi ibu hebat yang pertama dalam mempersiapkan kehamilan adalah dengan berkonsultasi terlebih dulu pada dokter spesialis kandungan. Dengan berkonsultasi, kamu bisa menanyakan berbagai macam hal. Misalnya saja kapan waktu terbaik untuk merencanakan kehamilan, bagaimana tips mempersiapkan kehamilan, dan tips lainnya yang perlu kamu tahu.

Contohnya seperti yang dilakukan Dokter Indra NC Anwar, Sp.OG saat memberikan kuliah Whatsapp. Beliau memberikan tips yang tepat dalam mempersiapkan kehamilan.

Cek Kesehatan Fisik dan Jiwa

Di kuliah Whatsapp tersebut juga disampaikan pula pentingnya melakukan cek kesehatan fisik dan jiwa sebelum mempersiapkan kehamilan. Untuk pengecekan kesehatan fisik perlu dilakukan kedua pasangan agar tahu bagaimana potensi pasangan tersebut bisa mendapatkan anak. Selain itu juga memperkecil adanya penyakit turunan yang menurun pada buah hati nantinya.

Sedangkan untuk kesehatan jiwa ini sangat penting bagi seorang ibu agar janin yang dikandungnya bisa berkembang secara optimal. Selain itu, bermanfaat untuk menghindari terjadinya baby blues pada ibu setelah melahirkan. Ini disebabkan emosi yang dibawa ibu akan berpengaruh pada perkembangan janin. Bahkan, bisa memunculkan trauma pada anak ketika dewasa nanti.

Menjaga Asupan Makanan

Tips menjadi ibu hebat ketiga dalam mempersiapkan kehamilan maupun dalam menjalani proses kehamilan adalah dengan menjaga asupan makanan. Sebisa mungkin makan makanan bergizi seimbang seperti sayur, buah, makanan berpotrein, dan sebagainya.

Selain itu, satu bulan sebelum hamil disarankan untuk memenuhi kebutuhan asam folat agar membantu janin tumbuh dengan baik. Selain dari sayur dan buah, kebutuhan asam folat ini bisa kamu peroleh dari susu khusus ibu hamil.

Hindari makanan dan minuman beralkohol dan berkafein, serta hindari juga kebiasaan merokok selama mempersiapkan maupun saat menjalani masa kehamilan.

Rajin Berolahraga

Tips yang keempat adalah dengan rajin berolahraga. Dengan rajin berolahraga kamu bisa menjaga kesehatan sebagai seorang calon ibu sebelum memulai masa kehamilan.

Selain berolahraga untuk mempersiapkan masa kehamilan, ada juga olahraga yang ditujukan untuk ibu hamil. Selain berfungsi untuk menjaga kesehatan, olaharaga juga bisa untuk memperlancar proses persalinan.

Melakukan Vaksinasi

Sebelum hamil, sebisa mungkin kamu sebagai calon ibu melakukan vaksinasi untuk menjaga proses berkembangnya janin. Ada beberapa jenis vaksin yang disarankan untuk calon ibu ini agar janinnya semakin sehat.

Yang pertama ada vaksin influenza. Vaksin ini berfungsi untuk menjaga kesehatan ibu selama kehamilan agar tidak terkena infeksi saluran pernapasan yang disebabkan oleh virus influenza.

Selain itu, ada juga jenis vaksin lainnya seperti vaksin tetanus, difteri, Tdap, Hepatitis, dan lain-lain. Seperti namanya, fungsi dari vaksin-vaksin tersebut untuk menghindarkan ibu dan janin dari infeksi maupun penyakit yang dapat menghambat tumbuh  kembang janin.

Cek ke Dokter Kandungan Tepercaya

dokter indra anwar saat praktik
Dokter Indra Anwar sudah pratik sebagai dokter kandungan selama puluhan tahun.

Selain 5 tips menjadi ibu hebat di atas, kamu tetap bisa melakukan check up setiap bulannya sesuai dengan saran dokter kandungan kepercayaan kamu. Salah satu dokter yang bisa menjadi pilihan terbaik kamu adalah dokter Indra NC Anwar, Sp.OG yang telah memiliki pengalaman selama puluhan tahun dalam membantu pasangan mempersiapkan kehamilan.

Selain menyediakan fasilitas pemeriksaan yang mumpuni, Dokter Indra juga menyediakan beberapa alternatif bagi pasangan yang kesulitan yang mendapatkan keturunan. contohnya dengan adanya program inseminasi buatan atau bayi tabung. Sehingga harapan kamu untuk memiliki momongan bisa segera terwujud bersama dengan dokter Indra NC Anwar, Sp.OG. Untuk info lengkapnya kamu bisa langsung menghubungi di https://www.instagram.com/indrancanwar/.

0 Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like