Serum Wajah Scarlett, Bikin Kulit Muka Jadi Cerah

0 Shares
0
0
0

Serum wajah Scarlett? Banyak cerita orang yang menggunakan serum wajah suntuk menghilangkan bekas jerawat. Saya termasuk salah satunya. Pejuang bopeng yang berikhtiar dengan dua produk perawatan wajah dari Scarlett.

***

Jujur, saya termasuk orang yang sering nggak pede saat bercermin. Bagian kulit muka, menurut saya nggak banget. Sudah kusam, bruntusan lagi. Apalagi kalau bukan efek bopeng bekas jerawat. Kesannya, wajah saya jadi lebih tua dari umur yang sebenarnya.

“Kalau ada produk yang bisa mencerahkan sekaligus membersihkan kulit wajah, pastinya seneng banget,” saya sering berpikir seperti itu.

Ternyata, impian saya ada jawabannya. Saya menemukan produk yang pas banget untuk masalah wajah. Saya menemukan serum wajah Scarlett.

Awalnya, saya kira perlu aneka macam ritual perawatan dari pagi sampai sore untuk mendapatkan hasil maksimal pada wajah. Ternyata nggak seperti itu prosesnya. Sangat simpel. Sekian hari menggunakan produk pencuci wajah dan serum dari Scarlett, semua masalah tuntas teratasi. Kini, saya kembali memiliki kulit wajah yang sehat, bersih alami.

Penasaran dengan produk yang saya pakai? Baiklah. Saya coba mengulasnya.

Baca juga: RUTIN MENGGUNAKAN SCARLETT BODY CREAM HAPPY, MEMANG APA MANFAATNYA?

Brightening Facial Wash dan Brightly Ever After Serum Scarlett, Jawaban untuk Masalah Kulit

Serum wajah Scarlett
Serum dan facial wash dari Scarlett

Masalah utama yang saya alami pada kulit wajah adalah bruntusan, kusam, tumpukan sel kulit mati, dan bekas jerawat. Hem … paket komplet pokoknya. Namun, saya ingin melakukan perawatan yang simpel untuk mengatasinya. Nah, setelah berburu ke sana ke mari saya mendapatkan, nih, produk dari Scarlett, Brightening Facial Wash dan Brightly Serum.

Saya tidak mau hasil perawatan yang biasa. Agar hasilnya maksimal, saya gunakan dua jenis produk dari Scarlett, facial wash alias sabun muka dan serum sekaligus. Pilihan saya jatuh pada produk ini karena komposisinya yang lengkap dan aman. Keyakinan saya lebih kuat karena kedua produk sudah terdaftar di BPOM.

Penasaran dengan dua produk ini? Berikut ulasan lengkapnya.

Baca juga: KULIT COWOK BISA TAMPAK BERCAHAYA BAK HABIS WUDU, CUMA PAKAI SCARLETT BODY SERUM HAPPY

Brightening Facial Wash 

Pertama melihat produk Scarlett varian ini saya langsung suka dengan kemasannya. Warnanya terlihat cerah dan simpel. Ini menjadi pembeda dengan series acne yang lebih dominan warna ungu. Salah satu ciri kulit yang sehat adalah bersih. Facial wash satu ini memenuhi syarat tersebut karena mampu mengangkat semua kotoran secara maksimal.

Karena diformulasikan untuk membersihkan wajah, mengangkat sel kulit mati, dan menghilangkan kusam, masalah yang sering dihadapi semua orang, produk ini cocok untuk semua jenis kulit. Jadi siapa pun bisa menggunakannya. Termasuk kulit saya. Ukuran kemasan juga pas menurut saya, tidak terlalu besar, yakni 100 ml.

Tekstur dan Aroma Brightening Facial Wash 

Pertama membuka tutup botol dan menuangkan di tangan, saya langsung yakin, produk ini sangat cocok. Teksturnya berbentuk gel yang mudah diratakan ke seluruh wajah tetapi tidak mengalir. Jadi aman. Sayang juga kan produk sekeren ini kalau sampai jatuh dan terbuang saat akan menggunakannya.

Kemasannya juga menarik, lucu, dan aman karena tutupnya berbentuk flip top. Dari luar botol nampak gelembung seperti kelopak mawar yang unik. Aromanya lembut. Ini yang saya suka. Pada saat mengaplikasikan di wajah tercium aroma segar yang tidak menyengat.

Kandungan Bahan

Manfaat dari produk Brightening Facial Wash ini tentu dipengaruhi oleh komposisi bahan di dalamnya. Seperti tadi yang saya sebutkan, bahan pembuatnya komplet dan sangat bermanfaat bagi kulit.

Glutathione: yang memiliki fungsi meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, serta mencerahkan kulit.

Vitamin E: vitamin ini berfungsi untuk melebapkan kulit, membantu mengatasi peradangan, dan menenangkan kulit.

Rose Petals: yang berfungsi untuk menyegarkan kulit wajah.

Aloe Vera: fungsinya menenangkan kulit dan meredakan peradangan kulit, serta melembapkan dan menghaluskan kulit.

Baca juga: PERAWATAN KULIT OPTIMAL DENGAN SCARLETT SHOWER SCRUB

Brightly Ever After Serum Scarlett

Bersih saja belum maksimal untuk merawat kulit wajah menurut saya. Agar lebih sempurna, saya memberikan nutrisi terbaik. Skincare ini menjadikan kulit saya bukan hanya bersih dan sehat, tetapi juga lebih terawat.

Karena sudah jatuh cinta pada produk brightening dari Scarlett, untuk serum wajah Scarlett yang merupakan produk perawatan lanjutan, saya menggunakan varian yang sama. Yakni Brightly Ever After Serum Scarlett.

Tekstur dan Aroma Serum Scarlett

Tujuannya adalah untuk memberikan nutrisi pada kulit wajah. Formulasi produknya yang kecil dan ringan, mudah meresap dalam kulit. Bukan hanya menutrisi, tetapi juga mencerahkan. Ukuran kemasannya kecil, hanya 15 ml, jadi mudah untuk membawanya ke mana-mana.

Karena teksturnya sedikit cair, justru memudahkan untuk mengaplikasikan pada wajah. Aromanya sendiri juga soft, enak, dan tidak menyengat. Buat yang tidak suka dengan aroma skincare, produk serum wajah Scarlett ini pas banget.

Baca juga: WANGI KOPI, VARIAN BARU SCARLETT INI BIKIN BETAH MANDI

Kandungan Bahan Serum

Serum satu ini cukup komplet kandungan bahannya. Ini yang menjadikan efek dan manfaatnya cepat terlihat di wajah. Bagi kulit saya yang kering kombinasi normal, produk ini sangat sesuai. Bahan di dalamnya:

Lavender water: memiliki fungsi untuk melawan bakteri, mengatasi radang, detoksifikasi, menghaluskan kulit dan memperlancar sirkulasi darah.

Phyto whitening: bahan ini mampu mencerahkan wajah tanpa menimbulkan iritasi sehingga sangat aman.

Niacinamide: fungsinya untuk mengatasi jerawat, mencerahkan kulit, melembabkan, menyamarkan noda dan menghindari resiko kanker kulit melanoma.

Glutathione: berfungsi meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit, sehingga memberi efek kenyal, melindungi dari radikal bebas, membuat kulit lebih sehat dan terlihat glowing.

Vitamin C: mempunyai fungsi untuk menghilangkan flek, kerutan, mencegah kerusakan pada jaringan kulit karena paparan radikal bebas.

Review Produk Brightening dari Scarlett

before after scarlett
Penampakan wajah saya sebelum dan sesudah menggunakan serum wajah Scarlett.

Setelah menggunakan kedua produk ini secara rutin, masalah pada kulit wajah saya berangsur menghilang. Kini saya bebas dari bruntusan, kusam, kering, dan kulit menjadi lebih segar.

Yang lebih amazing, manfaat tersebut langsung saya rasakan dari hari pertama pemakaian. Begitu saya bersihkan dengan facial wash dan mengaplikasikan serum, paginya wajah terasa lebih kesat, kenyal dan sehat. Saya sudah merasakan manfaat kedua produk keren ini.

Baca juga: KULIT CERAH DALAM SATU MINGGU DENGAN BODY CARE SCARLETT

Setelah menggunakan kedua produk ini selama beberapa waktu, saya bisa merasakan betul perubahannya. Dulu, kulit muka saya sangat kasar dan cenderung gelap. Memang, saya tidak menginginkan kulit yang putih karena itu bukan jenis warna kulit asli saya. Saya hanya pengen kulit jadi tampak cerah, bersih, dan bebas bekas jerawat.

Kedua produk ini cocok banget dengan kulit saya memang memiliki banyak bekas jerawat. Flek-flek hitam jadi makin tersamar dan memudar. Selain itu, kulit wajah saya jadi tampak segar dengan menggunakan Facial Wash dan Brightly Ever After Serum Scarlett.

Dari sisi harga, saya rasa lumayan terjangkau. Tidak terlalu mahal dan tidak terkesan murahan juga hasilnya. Sebanding dengan hasil yang saya peroleh. Untuk mendapatkan kedua produk ini juga sangat gampang. Bisa dibeli langsung secara online di sini.

Jangan tertipu dengan keaslian produknya, ya. Untuk mengecek keaslian Facial Wash dan Brightly Ever After Serum Scarlett bisa dicek langsung melalui website resminya di sini. Ini penting banget! Jangan sampai karena tergiur dengan harga super murah tapi produknya nggak ori. Salah-salah wajah jadi makin rusak karena produk yang digunakan nggak ori.

Sekarang, saatnya kamu membuktikan sendiri. Pengin memiliki kulit yang cerah, sehat, dan bersih  bisa dengan menggunakan dua produk dari Scarlett ini. Jadi serum wajah Scarlett recommended atau nggak? Buat saya dua produk ini sangat recommended.

Selamat mencoba!

0 Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like